New Toyota Corolla Cross HEV 2025 telah meluncur di Indonesia pada gelaran IIMS atau International Motor Show atau IIMS pada 13 Februari 2025 lalu. Kendaraan ini hadir sebagai mobil SUV hybrid yang ramah lingkungan dan menawarkan kenyamanan untuk para pengendara maupun penumpangnya. Berikut akan kita bahas lebih lanjut mengenai spesifikasi mobil terbaru satu ini.

Spesifikasi New Toyota Corolla Cross HEV 2025, Desain hingga Fitur Keselamatannya
Mobil listrik ini hadir dengan dua varian yaitu New Corolla Cross HEV dan New Corolla Cross GR Sport HEV. Keduanya hadir dengan dengan desain yang semakin modern dan juga sporty sehingga mampu memberikan kepuasan tersendiri bagi pemilik. Untuk dimensinya terbilang cukup panjang dan besar yaitu sepanjang 4460 mm, lebar 1825 mm, dan tingginya 1620 mm.
Desain Exterior yang Mengalami Banyak Perubahan
Mobil ini mengalami perubahan yang cukup banyak dari versi sebelumnya. Bagian depannya sudah dilengkapi dengan lampu full LED mulai dari lampu gril, lampu sein, hingga lampu utama. Bagian atas grill terlihat menarik dengan aksen guratan-guratan vertikal. Grillnya pun mengalami perubahan menjadi desain honeycomb dan terdapat aksesoris air duct di bagian samping depan.
Bagian sampingnya masih menunjukkan siluet Corolla Cross sebelumnya dengan tambahkan logo baru bertuliskan HEV di dekat spion. Bagian atasnya terlihat tambahan seperti roof rail yang terlihat kokoh. Sementara itu bagian belakang Toyota Corolla Cross HEV menggunakan lampu desain baru yang mana bagian atasnya berwarna merah sedangkan bagian bawahnya bening.
Interior Nyaman dan Lega
Bagian depan terlihat modern dan nyaman. Terdapat instrument cluster full digital dengan ukuran cukup besar yaitu 12,3 inci. Selain itu tersedia banyak fitur seperti head unit berukuran 10 inci yang bisa dihubungkan dengan Android Auto maupun Apple CarPlay. Lalu menggunakan electric power seat, dual zone AC dengan Air Purifier, wireless charger, digital video recorder, dan lainnya.
Bagian baris kedua sudah dilengkapi dengan Panoramic Sunroof dan menawarkan ruang kepala yang cukup tinggi. Kursi baris kedua juga menawarkan jarak lutut dengan kursi depan yang cukup luas sehingga penumpang masih bisa bergerak dengan mudah. Joknya juga bisa diatur untuk menyesuaikan kenyamanan. Fiturnya ada ventilasi AC, port charging, dan armrest dengan cup holder.
Performanya Cukup Bertenaga
New Toyota Corolla Cross HEV menggunakan mesin 4 silinder 1.800 cc Hybrid electric vehicle yang mampu menghasilkan tenaga hingga 140 PS dan torsi 171 Nm. Menurut video dari channel YouTube Setir Kanan, mesin tersebut cukup bertenaga bahkan bisa dikatakan lebih dari cukup. Apalagi mobil ini juga memiliki sistem hybrid yang membantu efisiensi bahan bakar serta akselerasi secara instan.
Fitur Keselamatan yang Cukup Lengkap
Toyota juga mengutamakan keselamatan pengendara dengan menghadirkan fitur yang lebih lengkap. Contoh fitur keselamatan tersebut seperti adanya TSS atau Toyota Safety Sense yang cukup lengkap terdiri atas AHB, ACC, LDA, PCS, dan LTA. Lalu ada fitur Electric Parking Brake atau EPB yang pastinya sangat penting untuk meningkatkan keselamatan dan berbagai fitur canggih dan modern lainnya.
Mobil SUV Hybrid New Toyota Corolla Cross HEV 2025 yang telah meluncur di IIMS 2025 ini tentu sangat menarik. Desain eksterior yang semakin keren, interior nyaman dan kaya akan fitur, serta fitur keselamatan lengkap membuatnya menjadi kendaraan modern yang sesuai dengan kebutuhan zaman sekarang. Mobil ini pun dijual dengan harga yang cukup terjangkau yaitu Rp603.500.000 untuk New Corolla Cross Hybrid dan Rp642.900.000 untuk New Corolla Cross Hybrid GR Sport./decha